BISNIS DIGITAL

Apa aja sih contoh bisnis digital itu?


  Di era pandemi sekarang, bisnis digital itu sangatlah penting perannya. Hampir 2,36 juta jiwa di Indonesia sekarang menerapkan bisnis online (digital). Hal ini merupakan peluang untuk meningkatkan penjualanan di era digital dan menjangkau pasar yang lebih luas. Maka dari itu kita harus memahami peluang bisnis digital seperti afiliasi, dropshipper, dan thrift shop.
Seiring perkembangan zaman banyak yang lebih suka menggunakan aplikasi digital. Hampir semua orang menggunakannya untuk berbelanja, belajar, dll. Hal ini membantu memperluas pemasaran/market. Maka dari itu kita harus tau apa saja aplikasi yang bisa kita gunakan yaitu shoope, tokopedia, dan lazada. 


Program Affiliasi Yang Sangat Menjanjikan


  Afiliasi adalah istilah dari dunia marketing, yang memiliki arti suatu langkah untuk  memperoleh penghasilan dengan mendaftarkan diri pada suatu perusahaan yang sedang menawarkan peluang untuk menjualkan produknya kepada konsumen agar mendapatkan keuntungan sesuai kesepakatan bersama. Hal itu bertujuan agar mendapat keuntungan dengan cara menjual produk milik orang lain. Maka dari itu kita harus memahami tentang afiliasi seperti bukalapak affiliate program dan affiliate by me tokopedia.

  Pada bukalapak affiliate program ini menggunakan sistem afiliasi cost per sale (CPS). Yang artinya setiap konsumen membeli barang melalui link milik anda, maka anda akan mendapatkan komisi (sesuai dengan harga barang yang dibeli). Sedangkan affiliasi by me tokopedia mempromosikan barang di aplikasi tokopedia yang dimana jika ada pembeli membeli lewat aplikasi tokopedia maka anda akan mendapatkan komisi melalui kode referral dalam waktu 1×24 jam. 

Era Konten Kreatif Pada Zaman Sekarang


  Penggunaan sosial media dari tahun ke tahun semakin banyak. Sehingga peningkatan jualan pada sosial media semakin meningkat. Membuat konten kreatif adalah langkah awal agar bisa meningkatkan penjualan. Biasanya konten kreatif dibuat semenarik mungkin oleh suatu creator sehingga bisa menarik sebuah pengunjung. Hal ini bertujuan meningkatkan penjualan dengan cara membuat konten yang menarik. 

  Sebuah konten bisa diawali dengan membuat sebuah rewiew jualan, gaming chanel, dan wawancara. Peran konten kreatif sangatlah penting. Maka dari itu diperlukan sebuah konten yang berkualitas dan menarik audiensnya agar tertarik pada video. Biasanya konten kreatif dibuat sesuai dengan perkembangan tren yang terjadi sehingga konten yang kamu buat banyak digemari dan peluang menyukai kontenmu sangatlah besar. 



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

UMKM SATE PENTUL

 Membangun Minat Konsumen Terhadap Sate Pentul           Negara Indonesia adalah negara yang kekayaan kulinernya luar biasa serta menawarka...